Friday, August 5, 2011

Sketsa

Mari buyung,
Melangkah, melangkah ke arahku,
Kaki mungilmu,
Setengah berjinjit, setengah berlari,
Girang derai tawamu,
Hop, ku dekap buyungku,
Hop, kau gigit pundakku gemas.


Sempurna buyung,
Langkah mungilmu menapak bumi,
Jelajahilah,
Berlarilah jauh,
Hamparan luas bumi,
Milikmu nanti.


Selalu kubiarkan derai haru,
Jadi irama doaku,
Sementara perih di bahu,
memacuku,
Tuk mengantarmu menjauh,
Terus, dan terus...


Mari buyung,
Setelah puas di ruang waktu,
Bermain dengan sayap engkau terus membumbung,
Kian jauh dan jauh,
Berpalinglah sesaat,
Biarkan jemariku terjulur meraihmu...


Berikan sedikit senyummu,
Sedikit saja,
Biarkan pandangku terus padamu,
Sentuhlah bahuku, sentuhlah...
Sebentar saja.


Selesai sudah semua,
Sembuh sudah segala luka,
Aku akan berangkat ke pembaringan,
Mengenangmu sembari menanti ajal.
( puisi ibu ) Yani I.D.R.K" judulnya "SKETSA'

No comments:

Post a Comment